Rekap Kegiatan Semester 1 TP. 2024-2025

Membangun dan menjalankan tanggungjawab kami dalam menjalankan sekolah non formal tidaklah mudah, penuh dengan tantangan, namun kami berusaha terus memberikan pelayanan terbaik untuk pendidikan.
Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) adalah sebagai lembaga pendidikan nonformal yang memberikan kesempatan belajar untuk semua masyarakat. PKBM Gapura Cendikia hadir sebagai alternatif pendidikan bagi masyarakat yang tidak terjangkau oleh sistem pendidikan formal. 

  • PKBM Gapura Cendikia memberikan kesempatan belajar bagi semua warga masyarakat tanpa membedakan status sosial, agama, budaya, dan lainnya. 
  • PKBM memberdayakan potensi masyarakat dan dapat menggerakkan pembangunan di bidang sosial, ekonomi, dan budaya. 
  • PKBM memberikan ruang bagi anak-anak dan masyarakat dari berbagai latar belakang untuk terus belajar dan berkembang. 
  • PKBM berorientasi pada pemberdayaan potensi setempat untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap masyarakat. 
  • PKBM memfasilitasi peserta didik dalam menyediakan setiap kebutuhan belajarnya. 
  • PKBM berusaha mengembangkan apa yang mereka punya, bukan sekedar sebuah program yang harus berjalan dari atas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *